
Kedungjati – Pemerintah Desa Kedungjati selesaikan pengaspalan tiga(3) ruas jalan dalam rangka persiapan menyambut lebaran Hari raya Idul Fitri dan kenyamanan pemudik yang datang ke Desa Kedungjati.Pemerintah Desa Kedungjati terus berupaya untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat,salah satunya pengaspalan jalan desa untuk mempermudah mobilitas warga juga memperlancar perekonomian Desa dan berbagai aspek lainya.
Ada 3(tiga) ruas jalan desa yang di perbaiki diantaranya ruas jalan di dusun 2 Desa Kedungjati dengan volume aspal sepanjang 629 meter dan lebar 3 meter dengan total anggaran 150.000.000 (seratus lima puluh juta rupiah) yang bersumber dari bantuan keuangan yang bersifat khusus kepada pemerintah desa yang bersumber dari APBD tahun 2022
Yang ke dua pengaspalan ruas jalan desa di RW 2 Dusun 1 Desa Kedungjati dengan volume aspal sepanjang 178 meter dan lebar 4 meter dengan total anggaran 100.000.000 (seratus juta rupiah) yang bersumber dari bantuan keuangan yang bersifat khusus kepada pemerintah desa yang bersumber dari APBD tahun 2022
Yang ke tiga pengaspalan ruas jalan desa di Dusun 2 Desa Kedungjati dengan volume aspal sepanjang 280 meter dan juga pembangunan drainase panjang drainase dengan total anggaran 150.000.000 (seratus lima puluh juta rupiah) yang bersumber dari bantuan keuangan yang bersifat khusus kepada pemerintah desa yang bersumber dari APBD tahun 2022



Jalan Desa merupakan fasilitas masyarakat yang paling utama dan itu merupakan akses kegiatan yang masyarakat manfaatkan setiap harinya, dan manfaat dari jalan yang bagus akan memudahkan berbagaihal seperti persoalan Ekonomi, Sosial, Budaya, dan lain sebagainya.