
Kedungjati – Warga Desa Kedungjati mengadakan gerakan Inovatif pemulihan ekonomi yaitu pasar minggu pagi dalam istilahnya PASAR KAGET yang tepatnya berada di grumbul Jl.Raya Kreo Desa Kedungjati.Jalan tersebut merupakan akses utama menuju bakal obyek wisata Chageni.
Kegiatan tersebut akan rutin diadakan setiap hari minggu pagi yang dimulai dari jam 06.00 – 09.00 WIB, dengan harus tetap berpedoman standar protokol kesehatan cegah covid -19 dimana pedagang memakai masker dan menyediakan tempat cuci tangan, pembeli pun diharuskan memakai masker.

Pelaksanaan perdana gerakan inovatif “PASAR KAGET” pada hari minggu 21 Februari 2021.Gerakan inovatif tersebut diinisiasi oleh warga sekitar diantaranya juga sebagai anggota ketua RT dengan kepengurusan sebagai berikut :
- Ketua : Indra Setiawan
- Sekertaris : Sobro Malisi
- Bendahara : Agus Rianto
- Seksi Humas : Mujiono, Sumaryo
Makanan yang disajikan para pedagang di Pasar Kaget Kedungjati merupakan jajanan tradisional cocok untuk sarapan pagi,biasanya masyarakat sekitar memanfaatkannya juga dengan kegiatan olahraga

Masyarakat dimasa pandemi seperti ini harus berpikir bagaimana memanfaatkan peluang yang ada dilingkungan sekitar salah satunya Pasar Kaget,dengan ini juga akan memulihkan perekonomian desa dimasa pandemi yang masih terjadi sampai saat ini.